Ngareanak - TP PKK DESA NGAREANAK IKUTI RAPAT PLENO TP PKK KECAMATAN SINGOROJO

TP PKK DESA NGAREANAK IKUTI RAPAT PLENO TP PKK KECAMATAN SINGOROJO

ngareanak.desa.id - Tim Penggerak PKK Kecamatan Singorojo menggelar Rapat Pleno pada hari Selasa (15 Februari 2022), Jam 09.00 s/d selesai, di Aula Kecamatan Singorojo. Kegiatan tersebut diikuti oleh TP PKK Kecamatan Singorojo beserta 2 orang peserta perwakilan dari masing-masing TP PKK Desa se-Kecamatan Singorojo.

Adapun petugas dalam kegiatan tersebut yaitu dari TP PKK Desa Sukodadi. Ibu R. Setiyana selaku Sekretaris TP PKK Kec. Singorojo membacakan notula pertemuan rapat pleno bulan Januari dilanjutkan dengan memberikan pengarahan bahwa PKK Desa harus mempertanggungjawabkan uang yang sudah dianggarkan untuk PKK.

Selanjutnya Ibu Sri Handayani selaku Ketua TP PKK Kec. Singorojo memberikan pengarahan bahwa akan segera dibentuk Satgas Stunting hingga tingkat Desa. Rakerwil tahun ini akan menampilkan UMKM Desa Kertosari, Trayu, Merbuh, Kedungsari, Kalirejo, Cacaban, dan Singorojo.

Ibu Diana dari Puskesmas Singorojo II selaku narasumber menyampaikan materi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Adapun indikator PHBS meliputi KIA & Gizi, kesling, Gaya Hidup, dan Upaya Kesehatan Masyarakat.

"pemdesngareanakmaju"

*


Dipost : 16 Februari 2022 | Dilihat : 800

Share :