Ngareanak - PEMUDA DUSUN PATUKAN DESA NGAREANAK GOTONG ROYONG MERENOVASI LAPANGAN VOLLY

PEMUDA DUSUN PATUKAN DESA NGAREANAK GOTONG ROYONG MERENOVASI LAPANGAN VOLLY

ngareanak.kendalkab.go.id - Lapangan bola volly merupakan sarana yang vital untuk kegiatan kemasyarakatan khususnya dibidang olah raga yang dapat menunjang kegiatan yang positif dan menghasilkan bibit olahragawan, keberadaan Lapangan Bola Volly bagi masyarakat sangatlah dibutuhkan apalagi di Dusun Patukan, Desa Ngareanak, Kecamatan Singorojo, Kabupaten Kendal sehubungan dengan banyaknya anak-anak muda yang berpotensi dan antusias pada bidang olah raga Bola Volly.

Para pemuda di Dusun Patukan, Desa Ngareanak bergotong royong merenovasi lapangan volly yang sudah mulai rusak tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 14 September 2019, Jam 16.00 s.d selesai. Kegiatan tersebut juga dibantu oleh pemuda Dusun Ngareanak RW 05 yang biasa latihan bersama dengan pemuda Dusun Patukan. 

Sumber dana untuk merenovasi lapangan volly berasal dari swadaya warga Dusun Patukan, Desa Ngareanak dan di bantu oleh donatur warga yang bekerja di luar kota maupun luar negri. Renovasi lapangan volly berupa pengecoran ulang lapangan dengan memesan 1 mobil molen PT. Tugu Beton Semesta Abadi untuk mempercepat pengerjaan. Walaupun sudah malam, namun tidak menyurutkan semangat para pemuda untuk menyelesaikan renovasi lapangan volly.

 

"pemdesngareanakmaju"


Dipost : 16 September 2019 | Dilihat : 1593

Share :