Ngareanak - WARGA DUSUN KALIWESI DESA NGAREANAK MENYAMBUT HUT RI KE 74 DENGAN MENGGELAR UPACARA DI SALAH SATU HALAMAN RUMAH WARGA

WARGA DUSUN KALIWESI DESA NGAREANAK MENYAMBUT HUT RI KE 74 DENGAN MENGGELAR UPACARA DI SALAH SATU HALAMAN RUMAH WARGA

ngareanak.kendalkab.go.id - Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 74, warga Dusun Kaliwesi Desa Ngareanak Kecamatan Singorojo Kabupaten Kendal menggelar upacara bendera di salah satu halaman rumah warga. Tepat pukul 07.00 WIB s/d selesai upacara bendera dimulai dan berlangsung dengan lancar dan khidmat.

Susunan petugas upacara sebagai berikut:

  1. Pembina Upacara yaitu Bp. Pamuji (Kadus Kaliwesi)
  2. Pemimpin Upacara yaitu Muzamil
  3. Pengibar Bendera yaitu Darius Masihe, Joni Azriandi, Dedi Yogyantoro
  4. Pemimpin Paduan Suara yaitu Retno Lidyawati Masihe 
  5. Pembawa Acara yaitu Eni Sulistyowati
  6. Pembaca Teks Proklamasi yaitu Yusak Kuntardi
  7. Pembaca UUD 1945 yaitu Haryo Prabowo
  8. Pembaca Doa yaitu Muchlas Wijanarko
  9. Ajudan yaitu Gayuh Dwi Atmoko
  10. Komandan Regu yaitu Giyanto, Teguh Cahyono, Prastiyono

Peserta upacara terdiri dari warga Dusun Kaliwesi , Ketua RT dan RW,  Petugas Keamanan, Perwakilan Perangkat Desa Ngareanak.

 

"pemdesngareanakmaju"


Dipost : 19 Agustus 2019 | Dilihat : 893

Share :